-->
MqB4NaJ9MqV4Mqp9NWF7LWZaMmMkyCYhADAsx6J=
MASIGNCLEANSIMPLE101

5 Cara untuk memulai bisnis online

Untuk anda yang senang berbisnis tentunya membangun bisnis online tidaklah terlalu sulit, namun bagi para pemula sangatlah terasa sulit dijalani, Rasa bingung ingin memulainya dari mana pasti ada di setiap orang yang baru saja ingin yerjun kedunia bisnis online.

Sebenarnya ada banyak cara dan tips di internet jika anda ingin mencari tau dan belajar, alangkah baiknya kita mengetahui dan memahami jenis bisnis online yang nantinya akan anda tekuni, karena berbisnis online itu ada banyak cara dan ada kesulitan tersendiri yang berbeda disetiap bisinisnya.

Oleh karena itu, jika kita benar-benar serius mau membangun bisnis online maka perlu juga untum belajar membangun semangat dan mental positif, diantaranya ialah :
  • Serius dengan apa yang dipelajari
  • Sabar dan bekerja keras
  • Tidak mudah menyerah meskipun pernah gagal
  • Punya tujuan yang pasti
  • Siap untuk melangkah dan mengambil resiko
Baiklah sekarang kita mulai untuk membahas bagaimana caranya untuk memulai bisinis online yang sangat menguntungkan dan berjangka panjang. Dari beberapa bentuk bisnis online yang akan saya tulis dibawah, mungkin ada salah satu yang sesuai dengan minat dan hobi anda, mungkin juga sesuai dengan kemampuan yang anda punya.

Oke langsung saja saya bahas point pentingnya :

1. Membuat Blog atau website.

Membuat blog/website adalah langkah awal yang paling mudah dilakukan bagi seorang pemula jika ingin membuat bisnis online, membuat blog afau website dengan niche atau topik tertentu sesuai bisnis apa yang akan anda tekuni, memberi informasi yang bermanfaat kepada pengunjung adalah hal yang penting, anda bisa membuat website yang berhubungan dengan minat, hoby dan keahlian, tentu saja tidak sedikit orang yang mempunyai minat dan hoby yang sama, Secara tidak langsung merekalah yang nantinya akan mempromosikan blog atau website anda.

Membuat blog atau website tidaklah harus dibuat dari PC atau laptop, untum anda yang tidak memiliki modal yang cukup, membuat blog/website bisa juga menggunakan smartphone kalian. Silahkan anda lihat "Caranya disini".

Setelah anda membuat blog/website yang anda miliki memiliki banyak pengunjung, anda bisa memonetize blog/website yang anda miliki dengan mendaftarkannya ke Google Adsense agar blog anda bisa dipasangkan iklan, langkah-langkah supaya blog bisa di terima oleh Adsense bisa baca disini.

2. Menjadi reseller atau dropshipper

Pada dasarnya toko online adalah web untuk menjual produk fisik dengan cara memasang produk tersebut beserta informasi dan harga produk tersebut, mempromosikannya juga bisa melalui media sosial yang anda miliki.

Bagaimana jika kita tidak punya modal untuk untuk barang yang akan kita jual? Caranya mudah, ada 2 cara untuk membuka toko online, Bisa dengan cara menjadi RESELLER ataupun DROPSHIPER, hanya saja reseller butuh sedikit modal untuk barang yang kita jual.

Untuk dropshipper, kita bisa mengikuti program dropshipper dari berbagai suplier yang sudah mempunyai nama, keuntungannya adalah kita tidak perlu repot-repot memikirkan masalah modal, penyetokan barang, proses packing pengiriman, karena suplier langsung yang akan melakukannya dengan memakai nama toko online anda.

3. Membuka toko online dan menjual produk digital


Sekarang ini sudah banyak cara mudah untuk membuat toko online sendiri, Salah satunya adalah membuat website seperti yang saya jelaskan pertama, Yaitu dengan platform Blogspot ataupun WordPress, masing-masing platform tersebut punya keunggulan tersendiri, tergantung selera anda mau menggunakan yang mana, Kalau anda sudah punya keahlian dasar untum membuat Web sendiri, tentu hal itu akan sangat mudah dilakukan.


Jika anda mempunyai keahlian dibidang tertentu, maka kita akan dengan mudah menjual keahlian tersebut, misal, membuat software atau aplikasi, Ebook, Video atau lainnya, tentu saja memerlukan modal yang cukup banyak, Karena dijaman era digital ini, orang-orang lebih memilih untuk men ari informasi melalui internet, membaca berita diinternet, dan melihat segala sesuatunya melalui media internet.

Pada umumnya produk digital bisa laku terjual dikomunitas tertentu, misal komunitas bisnis online, produk digital dan membership terutama yang berada di facebook atau komunitas tersebesar seperti kaskus. Jika anda mempunyai salah satu akun tersebut, sebaiknya jual produk digital dikomunitas itu.

4. Mengikuti program affiliasi

Kalau anda sudah mempunyai blog/website sendiri tapi belum ada produk yang dijual, lalu bagaimana bisa menghasilkan uang dari website kita?. pilihannya adalah dengan dropshipper atau mengikuti program affiliasi, produk yang akan dijualpun bisa berupa produk fisik atau digital, anda bisa menentukan sendiri mau produk yang seperti apa, Jika anda ingin menjual produk fisik, anda bisa bergabung di berbagai situs produk online ternama seperti :
  • Lazada affilite program
  • Tokopedia affilite program
  • Agen BukaLapak
  • Amazon affiliate program
  • Dan masih banyak lagi yang lainnya
Lain hal jika anda ingin menjual produk digital,  misalnya website domain, anda bisa menjadi member untuk program affiliasi seperti Affiliasi NiagaHoster dan lain sebagainya.

5. Mejadi penulis dan membuat artikel

Profesi ini cukup diminati oleh orang banyak dan cukup laris diinternet, khususnya untuk mereka yang baru membuat blog dan membutuhkan jasa untuk menulis artikel, bahkan situs website yang sudah terkenalpun terkadang membutuhkan jasa penulis handal. Tentu saja tidak semudah itu, Artikel yqng ditulispun harus berbobot, dan bermanfaat untuk pembacanya.

Meskipun bisnis ini bisa dibilang bisnis yang agak sulit untuk pemula, maka janganlah gampang menyerah, sudah banyak yang merintis usaha ini dari awal sampai mereka sukses dibidang penulis artikel (Content Writer). Dan untuk anda yang sangat hobi menulis tentunya bidang ini sangat berpotensi dan bisa dijadikan penghasilan.

Setelah semua yang saya tulis disini, tentunya anda sudah mempunyai gambaran yang sesuai dengan kriteria anda, jika sudah menentukan pilihan, maka jalanilah dengan serius, sabar, dan tekun, semua usaha yang dijalani akan membuahkan hasil jika banyak belajar, jangan malu untuk bertanya kepada yang sudah handal dibidangnya, banyak belajar dari internet dan mungkin dari bebagai buku tentang bisnis.


Mungkin hanya segitu dulu yang saya tulis, sebenarnya masih banyak lagi, tapi 5 point ini adalah hal yang paling banyak diminati, Semoga apa yang saya tulis bermanfaat untuk anda dan menjadikan motivasi yang kuat untuk diri anda.
Share This Article :
6693446196940568036